|
mengapa kita memerlukan mata |
Mengapa Kita Memerlukan Mata?
ArtikelDuniaAnak.blogspot.com - Mengapa Kita Memerlukan Mata? itu lah judul postingan blog kali ini, ada yang tahu kah? Mengapa Kita Memerlukan Mata,? baiklah, saya sedikit sharing mengenai topik diatas alasan
Mengapa Kita Memerlukan Mata?.
Dengan dua mata, kita dapat mengetahui letak benda secara tepat. Coba gambarlah sebuah lingkaran pada secarik kertas. Lalu tutuplah satu mata dan coba gambarlah sebuah titik ditengah lingkaran itu. Mungkin kamu akan mengalami kesulitan untuk melakukanya. Dengan dua mata terbuka menunjuk letak benda akan lebih mudah, dan dengan satu mata ditutup, sulitlah memperkirakan jarak.
Tangkupkan telapak tangan di depan wajahmu. Sekarang, dengan dua mata terbuka dan memandang kedepan, pisahkan tanganmu. Lihatlah seberapa lebar kam dapat menggeser tanganmu dan masih terlihat oleh kedua mata.
Sekarang lakukan itu dengan satu mata tertutup, boleh
mata mata kiri, boleh mata kanan. tetapi perlihatkan bahwa tangan di sebelah mata yang tertutup akan menghilang jauh lebih cepat daripada bila kamu memandangnya dengan kedua mata.
Ujilah Keseimbanganmu : Buka kedua matamu dan berdirilah dengan satu kaki. Sekarang cobalah lagi dengan satu mata tertutup. Dengan kedua mata terbuka, kita lebih mudah menjaga keseimbangan badan dan tidak goyang.
Dengan dua mata di sisi depan kepala, kita memiliki penglihatan binokular. Derbeda dengan binatang yang letak matanya berada disamping. Kedua mata kita dapat memfokus pada satu benda yang ada di depan kita. Kita mendapat dua penglihatan yang sedikit berbeda atas kedua benda itu. Namun, otak kita akan memadukan kedua penglihatan itu dan kita melihat citra tiga dimensi sehingga kita dapat mengetahui letak suatu benda dengan tepat.
Demikian artikel yang berjudul
Mengapa Kita Memerlukan Mata, semoga bermanfaat, terimakasih telah mengunjungi website kami, dan silahkan untuk menyimak artikel kami lainnya"
Mengapa Orang Memakai Kacamata.